segi empat

Segi Empat : Rumus Luas, Keliling dan Contoh Soal

Diposting pada

Segi Empat – Postingan ini membahas tentang rumus segi empat dengan lengkap beserta pembahasan-pembahasannya.

Rumus luas dan keliling segi empat dan penjelasannya akan diberikan sebagai berikut.

 

Bangun Datar Segi Empat

Pengertian segi empat adalah bangun datar yang memiliki 4 sisi dan juga memiliki 4 sudut. Jika pada bangun segitiga yang hanya memiliki 3 sisi dan 3 sudut.

Selain itu juga segi lima yang memiliki 5 sisi dan 5 sudut, dan juga segi enam yang mempunyai 6 sisi dan 6 sudut.

Bentuk segi empat yang paling mencolok adalah memiliki 4 buah sisi dan 4 buah sudut pada bangunnya. Sudut segi empat terdapat 4 buah sudut pada setiap bangunnya.

Pada bangun segi empat terdiri dari banyak macam bangun datar seperti persegi dan persegi panjang. Ada lebih banyak contoh lain segi empat yang akan dijelaskan pada bagian macam macam.

Untuk lebih mudah mempelajari dan memahami segi empat, kita perlu mengetahui sifat sifat segi empat terlebih dahulu. Ciri ciri segi empat akan dijelaskan pada bagian sifat.

Baca Juga Rumus Keliling dan Luas Bangun Datar

 

Sifat Sifat Segi Empat

Sifat segi empat terdapat banyak sifat tergantung pada macam macam bangun segi empatnya. Namun pada umumnya sifat segi empat terdapat 3 sifat.

Ciri ciri segi empat yaitu sebagai berikut :
• Memiliki 4 sisi
• Memiliki 4 sudut
• Memiliki 2 diagonal

 

Macam Macam Segi Empat

Bangun segi empat terdiri dari berbagai macam bangun datar seperti persegi, trapesium dan bangun datar lainnya. Segi empat terbagi menjadi 2 yaitu segi empat beraturan dan tidak beraturan.

Segi empat beraturan adalah bangun segi empat yang bentuknya beraturan dan memiliki panjang sisi yang sama panjang dan sudutnya sama besar.

Segi empat tidak beraturan adalah bangun segi empat yang bentuknya tidak beraturan dan panjang sisi dan sudutnya berbeda beda.

Macam macam segi empat yaitu sebagai berikut :
• Persegi
• Persegi Panjang
• Jajar Genjang
• Trapesium
• Belah Ketupat
• Layang Layang

 

Rumus Luas Segi Empat

Luas segi empat berbeda beda berdasarkan macam macam bangun segi empatnya seperti persegi, layang layang atau belah ketupat

Rumus luas segi empat sembarang dan beraturan akan dijelaskan dengan lengkap sebagai berikut.

Rumus Luas Segi Empat Persegi

Rumus luas persegi yaitu sebagai berikut :

L = s × s

Keterangan :
L = luas
s = panjang sisi

 

Rumus Luas Segi Empat Persegi Panjang

Rumus luas persegi panjang yaitu sebagai berikut :

L = p × l

Keterangan :
L = luas
p = panjang
l = lebar

 

Rumus Luas Segi Empat Jajar Genjang

Rumus luas jajar genjang yaitu sebagai berikut :

L = a × t

Keterangan :
L = luas
a = alas
t = tinggi

 

Rumus Luas Segi Empat Trapesium

Rumus luas trapesium yaitu sebagai berikut :

L = ½ × (a + b) × t

Keterangan :
L = Luas
a = sisi sejajar atas
b = sisi sejajar bawah
t = tinggi

 

Rumus Luas Segi Empat Belah Ketupat

Rumus luas belah ketupat yaitu sebagai berikut :

L = ½ × d1 × d2

Keterangan :
L = Luas
d1 = diagonal 1
d2 = diagonal 2

 

Rumus Luas Segi Empat Layang Layang

Rumus luas layang layang yaitu sebagai berikut :

L = ½ × d1 × d2

Keterangan :
L = luas
d1 = diagonal 1
d2 = diagonal 2

 

Rumus Keliling Segi Empat

Rumus keliling segi empat juga berbeda tergantung pada macam macam bangun segi empatnya. Rumus rumus segi empat akan dijelaskan beserta penjelasannya yaitu sebagai berikut.

Rumus Keliling Segi Empat Persegi

Rumus keliling persegi yaitu sebagai berikut :

K = 4 × s

Keterangan :
K = keliling
s = panjang sisi

 

Rumus Keliling Segi Empat Persegi Panjang

Rumus keliling persegi panjang yaitu sebagai berikut :

K = 2 × (p + l)

Keterangan :
K = keliling
p = panjang
l = lebar

 

Rumus Keliling Segi Empat Jajar Genjang

Rumus keliling jajar genjang yaitu sebagai berikut :

K = 2 × (a + b)

Keterangan :
K = keliling
a = sisi alas
b = sisi miring

 

Rumus Keliling Segi Empat Trapesium

Rumus keliling trapesium yaitu sebagai berikut :

K = AB + BC + CD + AD

Keterangan :
K = Keliling
AB, BC, CD, AD = panjang sisi

 

Rumus Keliling Segi Empat Belah Ketupat

Rumus keliling belah ketupat yaitu sebagai berikut :

K = s × 4

Keterangan :
K = Keliling
s = panjang sisi

Rumus Keliling Segi Empat Layang Layang

Rumus keliling layang layang yaitu sebagai berikut :

K = a + b + c + d

atau

K = 2 × (a + c)

Keterangan :
K = Keliling
a, b, c, d = panjang sisi

 

Contoh Soal Segi Empat

Keliling dan luas segi empat sudah dijelaskan dengan lengkap diatas beserta penjelasannya. Untuk lebih memahami mengenai bangun segi empat, akan diberikan contoh soal.

Rumus segi empat dan contoh soal akan diberikan sebagai berikut.

1. Sebuah persegi diketahui memiliki panjang sisi yaitu 8 cm. Berdasarkan panjang sisi tersebut, hitunglah luas dan keliling persegi tersebut !
Diketahui : s = 8 cm
Ditanya : K dan L ?
Jawab :
Keliling persegi yaitu :
K = 4 × s
K = 4 × 8 cm
K = 32 cm

Luas persegi yaitu :
L = s × s
L = 8 cm × 8 cm
L = 64 cm

Jadi, keliling persegi tersebut adalah 32 cm dan luasnya adalah 64 cm

 

2. Diketahui panjang dan lebar sebuah persegi panjang adalah 10 cm dan 7 cm. Tentukanlah luas dan keliling persegi panjang tersebut dengan tepat dan benar !
Diketahui : p = 10 cm dan l = 7 cm
Ditanya : K dan L ?
Jawab :
Keliling persegi panjang yaitu :
K = 2 × (p + l)
K = 2 × (10 cm + 7 cm)
K = 2 × (17 cm)
K = 34 cm

Luas persegi panjang yaitu :
L = p × l
L = 10 cm × 7 cm
L = 70 cm

Jadi, keliling dari persegi panjang tersebut 34 cm dan memiliki luas yaitu 70 cm

 

3. Jika sebuah jajar genjang mempunyai panjang sisi yaitu 14 cm dan 10 cm. Selain itu juga memiliki tinggi yaitu 9 cm. Berapakah luas dan keliling jajar genjang tersebut ?
Diketahui : a = 14 cm, b = 10 cm, t = 9 cm
Ditanya : K dan L ?
Jawab :
Keliling jajar genjang yaitu :
K = 2 × (a + b)
K = 2 × (14 cm + 10 cm)
K = 2 × (24 cm)
K = 48 cm

Luas jajar genjang yaitu :
L = a × t
L = 14 cm × 9 cm
L = 126 cm

Jadi, jajar genjang tersebut mempunyai keliling yaitu 48 dan mempunyai luas yaitu 126 cm

 

4. Pada sebuah trapesium diketahui mempunyai panjang sisi yaitu 20 dan 15 cm. Dan juga mempunyai tinggi yaitu 12 cm. Hitunglah luas dari trapesium tersebut dengan tepat !
Diketahui : a = 20 cm, b = 15 cm dan t = 12 cm
Ditanya : L ?
Jawab :
Luas trapesium yaitu :
L = ½ × (a + b) × t
L = ½ × (20 cm + 15 cm) × 12 cm
L = ½ × (35 cm) × 12 cm
L = 17,5 cm × 12 cm
L = 210 cm

Jadi, luas trapesium tersebut adalah 210 cm

 

5. Pada sebuah belah ketupat diketahui memiliki panjang sisi adalah 18 cm. Berapakah keliling dari belah ketupat tersebut dengan benar ?
Diketahui : s = 18 cm
Ditanya : K ?
Jawab :
K = s × 4
K = 18 cm × 4
K = 72 cm

Jadi, belah ketupat tersebut memiliki keliling yaitu 72 cm

 

6. Diketahui sebuah layang layang memiliki panjang diagonal yaitu 20 cm dan 11 cm. Hitunglah luas layang layang tersebut dengan benar !
Diketahui : d1 = 20 cm dan d2 = 11 cm
Ditanya : L ?
Jawab :
L = ½ × 20 cm × 11 cm
K = 10 cm × 11 cm
K = 110 cm

Jadi, luas dari layang layang tersebut adalah 110 cm

 

Contoh bentuk segi empat sudah dijelaskan dengan lengkap diatas. Semoga tulisan ini bisa bermanfaat bagi para pembaca. Jika terdapat kekurangan atau kesalahan dalam penulisan dan ingin memberikan kritik atau saran, bisa ditulis di kolom komentar.

Artikel Terkait :